• Inacraft News
  • Editor’s Note
  • Redaksi
  • Info Iklan
Inacraft News
Talam 2026
  • Home
  • Cover Story
  • Focus ASEPHI
  • Product
  • SMEs
  • Design
  • Art
  • Inspiration
  • e-Magazine
  • Warta Inacraft
  • More …
    • Figure
    • Celebrity
    • Travel
    • Fashion
    • Regional Report
    • Tech Craft
    • Finance & Banking
    • Business
    • Vacation
    • CSR
    • Review
    • Event
    • Agenda Asephi
    • How to Do
    • QUIZ
No Result
View All Result
  • Home
  • Cover Story
  • Focus ASEPHI
  • Product
  • SMEs
  • Design
  • Art
  • Inspiration
  • e-Magazine
  • Warta Inacraft
  • More …
    • Figure
    • Celebrity
    • Travel
    • Fashion
    • Regional Report
    • Tech Craft
    • Finance & Banking
    • Business
    • Vacation
    • CSR
    • Review
    • Event
    • Agenda Asephi
    • How to Do
    • QUIZ
No Result
View All Result
Inacraft News
No Result
View All Result
Home Business

JMFW Dorong Industri Fashion Nasional dan UMKM Kuat di Pasar Global

Eddy Purwanto by Eddy Purwanto
November 6, 2025
in Business, Cover Story, Ekonomi dan Bisnis, Event, Headlines
0
JMFW Dorong Industri Fashion Nasional dan UMKM Kuat di Pasar Global
0
SHARES
18
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Kementerian Perdagangan mendorong penguatan industri fashion nasional melalui ajang Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2026 sebagai bagian dari strategi membangun ekosistem fashion berdaya saing global. Ajang ini tidak hanya menjadi ajang peragaan busana, tetapi juga wadah untuk menggerakkan produksi, memperluas pasar, serta memperkuat rantai nilai industri fashion dan UMKM Indonesia.

“Melalui JMFW, kita tidak hanya menampilkan karya JMFW, tetapi juga menggerakkan seluruh ekosistem industri — dari produsen bahan baku hingga desainer dan pelaku UMKM,” ujar Menteri Perdagangan, Budi Santoso (6/11) di Balai Kartini, Jakarta.

Menurut data Kemendag, nilai ekspor produk fashion Indonesia meningkat sebesar 4,56 persen pada periode Januari–September 2025, dengan nilai mencapai 6,5 miliar dolar AS. Tahun ini, potensi kontrak dagang JMFW ditargetkan transaksi senilai 10 juta dolar AS, namun hingga awal November telah terkonfirmasi kesepakatan dagang atau MoU senilai 12,28 juta dolar AS dengan sejumlah pembeli luar negeri.

Selain memperluas pasar ekspor, JMFW juga menjadi ajang untuk memperkuat pasar domestik. “Kalau kualitas produk kita sudah memenuhi standar ekspor, tentu di dalam negeri juga akan diterima dengan baik,” ujarnya. Pemerintah ingin memastikan pasar dalam negeri dikuasai oleh produk lokal berkualitas, bukan produk impor.

Untuk itu, Kementerian Perdagangan juga menggelar program business matching antara pelaku UMKM dan jaringan ritel modern di Indonesia. Tujuannya agar produk fashion lokal dapat menembus pasar yang lebih luas, baik di pusat perbelanjaan maupun jaringan distribusi nasional.

Kemendag menekankan bahwa penggunaan produk dalam negeri merupakan langkah strategis untuk melindungi industri nasional. “Kalau kita memakai produk buatan sendiri yang berkualitas, otomatis kita membendung produk impor,” tambahnya.

Dalam upaya menjaga kualitas produk UMKM, pemerintah juga melakukan pendampingan dan pembinaan berkelanjutan. Kementerian terkait bekerja sama melalui pelatihan desain, kurasi produk sebelum masuk ke business matching, hingga penyediaan klinik desain yang bisa diakses pelaku UMKM tanpa biaya.

“Pembinaan terus dilakukan agar produk UMKM kita memenuhi standar pasar modern dan ekspor. Dengan begitu, daya saing produk lokal semakin kuat di pasar global,” tutupnya.

ASEPHI Perkuat Program Pemerintah

Sejalan dengan apa yang diharapkan pemerintah, Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (ASEPHI) melihat keterkaitan erat antara kerajinan dan dunia mode. Banyak produk anggotanya yang menggunakan tenun, songket, dan batik, sehingga kolaborasi di bidang fashion menjadi langkah strategis.

“ASEPHI memang sedang menguatkan kerja sama dengan banyak pihak, terutama dengan Kemendag,” ujar Wakil Ketua Umum II ASEPHI yang juga Vice President WCC-APR South-East Asia Region, Baby Jurmawati. Ia menegaskan bahwa keikutsertaan ASEPHI dalam JMFW 2026 ini bukan sekadar memperluas networking, tetapi juga menambah pengalaman dan peluang kolaborasi baru bagi anggota yang umumnya bergerak di bidang handicraft.

ASEPHI terus memperkuat kolaborasinya dengan Kementerian Perdagangan dalam upaya mengembangkan produk kerajinan tanah air agar mampu bersaing di pasar global. Melalui pameran INACRAFT, kerja sama ini diwujudkan dalam bentuk fasilitas bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memperluas jejaring bisnis, meningkatkan kualitas produk, serta memperkenalkan kekayaan budaya Indonesia ke kancah internasional. Sinergi antara ASEPHI dan Kemendag ini tidak hanya menjadi ajang promosi, tetapi juga bagian dari strategi nasional untuk mendorong ekspor dan memperkuat posisi industri kreatif Indonesia di pasar dunia.

Tags: asephiBaby JurmawatiBudi SantosocraftfashioninacraftJMFWJMFW 2026KemendagKementerian PerdanganMenteri Perdagangan
Previous Post

ASEPHI Perkuat Kolaborasi dan Promosi Produk Lokal Dalam JMFW 2026

Next Post

Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,04 Persen di Triwulan III-2025, Tetap Stabil di Tengah Ketidakpastian Global

Next Post
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,04 Persen di Triwulan III-2025, Tetap Stabil di Tengah Ketidakpastian Global

Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,04 Persen di Triwulan III-2025, Tetap Stabil di Tengah Ketidakpastian Global

Please login to join discussion

E-Magazine Inacraft News

Warta Inacraft

INACRAFT NEWS

INACRAFT NEWS diterbitkan oleh Badan Pengurus Pusat Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia (BPP ASEPHI)

Jl. Wijaya I No.3A, – Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12170
Phone: (62 21) 725 2032, 725 2033, 725 2063
Fax.: (62 21) 725 2062
Email: redaksi@inacraftnews.com

Redaksi

  • Inacraft News
  • Editor’s Note
  • Redaksi
  • Info Iklan

Network

  • ASEPHI
  • Inacraft Award
  • Inacraft
  • Emerging Award
  • Inacraft News
  • Editor’s Note
  • Redaksi
  • Info Iklan

Inacraft News © 2023 ASEPHI - by Kolabo

No Result
View All Result
  • Home
  • Cover Story
  • Focus ASEPHI
  • Product
  • SMEs
  • Design
  • Art
  • Inspiration
  • e-Magazine
  • Warta Inacraft
  • More …
    • Figure
    • Celebrity
    • Travel
    • Fashion
    • Regional Report
    • Tech Craft
    • Finance & Banking
    • Business
    • Vacation
    • CSR
    • Review
    • Event
    • Agenda Asephi
    • How to Do
    • QUIZ

Inacraft News © 2023 ASEPHI - by Kolabo